"Lewat tulisan, kita bisa mengubah kehidupan"

SAVE OUR BRANTAS

Ada pemandangan yang menarik di Car Free Day (CFD) Kota Malang pada Minggu (24/2).  Terlihat sekelompok mahasiswa yang dengan ramah mengajak para pengunjung CFD, termasuk saya, untuk berpartisipasi dalam sebuah aksi. Saya pun tertarik dengan ajakan itu. Ternyata ada aksi penggalangan kepedulian terhadap sungai brantas bertajuk Save Our Brantas.

            Aksi yang diadakan tepat di samping Perpustakaan Kota Malang ini merupakan program dari Fakultas Perikanan Universitas Brawijaya Malang. Adapun para mahasiswa tersebut adalah anggota kepanitiaan yang mengemban amanat fakultas untuk merealisasikan aksi tersebut.

Penyelenggaraan aksi Save Our Brantas  dilatarbelakangi oleh  kepedulian terhadap kondisi sungai Brantas yang semakin memprihatinkan akibat ulah tangan manusia. Brantas mengalami kerusakan parah karena pembuangan sampah ke badan sungai. Banyak sampah yang berserakan di pinggir sungai bahkan terapung-apung di tengah sungai. Akibatnya, terjadi pencemaran ekosistem perairan air tawar karena sampah-sampah tersebut. 

Pencemaran pada ekosistem air tawar ini berujung pada musnahnya beberapa spesies hewan yang biasa hidup di sungai, khususnya ikan. Dari puluhan jenis ikan yang semula ada, sekarang tinggal beberapa spesies saja. Bila kondisi ini terus berlanjut, tidak menutup kemungkinan kalau Brantas tak lagi dihuni oleh ikan-ikan. Padhaal, ikan-ikan tersebut sangat bermanfaat bagi kehidupan manusia, khususnya penduduk sekitar aliran sungai. Kondisi ini menggugah segenap keluarga besar dari Fakultas Perikanan UB untuk mempedulikan Brantas sekaligus menyelamatkan ikan-ikan di sana lewat sebuah aksi Save Our Brantas   tersebut.

Aksi Save Our Brantas  ini terdiri dari penggalangan donasi untuk mengadaan benih ikan dan penghimpunan dukungan masyarakat lewat tanda tangan. Penggalangan donasi ini bertujuan untuk mengadakan benih ikan yang nantinya akan disebarkan di sungai Brantas. Salah satu benih ikan yang disebar misalnya ikan wader.  

Hal yang menarik perhatian saya adalah tema yang tertera pada kotak donasi pengadaan ikan. Di situ tertulis mulai dari kita, mulai dari sekarang. Selamatkan sumber utama kehidupan “satu benih ikan beribu kebaikan”. Saya tertegun usai membaca kata-kata tersebut karena menyadarkan saya tentang pentingnya seekor ikan bagi kehidupan dan keseimbangan ekosistem di alam ini.
Selain penggalangan donasi, ada pula aksi menghimpun tanda tangan yang bertujuan untuk menggalang kepedulian masyarakat terhadap sungai. Tanda tangan ini dilakukan di kain warna putih dengan spidol. Banyak pengunjung CFD yang berpartisipasi membubuhkan tanda tangan, termasuk saya.

Selain penggalangan donasi dan tanda tangan, ada pula pameran foto-foto sungai Brantas yang memprihatinkan. Misalnya suasana sungai yang tak lagi asri dengan pepohonan, pinggir sungai yang penuh dengan sampah, dan masih banyak lagi. Foto-foto tersebut semakin membuktikan bahwa Brantas memang perlu diselamatkan segera.

Aksi Save Our Brantas adalah aksi yang baru pertama kali ini diadakan. Namun, melihat besarnya manfaatnya bagi alam dan sungai Brantas, saya berharap aksi ini tak usai begitu saja melainkan menjadi aksi kepedulian yang terus diselenggarakan. Bahkan bisa membuka kesadaran masyarakat untuk melakukan aksi yang sama demi lingkungan dan alam. Semoga menginspirasi.  

¡Compártelo!

0 comments:

Posting Komentar

Buscar

 
BENITORAMIO Copyright © 2011 | Tema diseñado por: compartidisimo | Con la tecnología de: Blogger